Selasa, 08 Januari 2013

Review: The Skin Food Tomato Whitening Emulsion

Halo semuanya, ini adalah postingan pertama saya di bulan januari. Bagaimana tahun baru kalian? Apakah menyenangkan?


 

Hari ini aku mau sharing pengalamanku memakai Tomato Whitening Emulsion. Produk ini merupakan produk keluaran dari the skin food. Sebelum aku beli produk ini, aku banyak mendengar kalo produk ini bagus untuk memutihkan kulit. Nah kebetulan wajahku lagi kusam dan waktu pergi ke kampus banyak yang bilang kalo aku iteman .hahaha. Jadi aku memutuskan untuk membeli produk ini.


Aku beli produk ini di Riebutik dengan seharga Rp 124.200,- dari harga normal Rp 138.000,- (diskon 10%) lumayan irit kan karena lagi diskon *medit*






From The Skin Food website:

This lightweight skin-brightening emulsion containing arbutin and tomato extract rich in lycopene, vitamins, and minerals makes dull skin clear and blemish-free and improves skin tone, by suppressing melanin pigment formation.


Ukurannya termasuk cukup banyak sekitar 135ml. Berbeda dengan serumnya botol emulsion ini tidak dilengkapi dengan pump. Sehingga terkadang aku menuang terlalu banyak kadang juga terlalu sedikit ><

Kemasan botolnya terbuat dari kaca jadi cukup berat.

Tekstur emulsion ini agak cair dan begitu di apply ke wajah cepat meresap ke dalam kulit. Produk ini juga tidak membuat wajahku jadi mengkilap atau berminyak. Suka deh. Baunya juga menurutku ga seperti bau tomat, susah menggambarkan baunya O_O

Swatch:



Setelah sebulan lebih memakai produk ini aku merasa wajahku lebih cerah dan ga terlihat kusam lagi.
Untuk memutihkan sepertinya efeknya tidak terlihat di wajahku. Overall, aku kurang puas dengan emulsion ini karena efeknya yang "biasa" aja di wajahku. 

nb: 
hasil berbeda ya di tiap orang, karena yang namanya skincare itu cocok-cocokan. jadi selamat mencoba.



-Rating- 
Kemasan : 4 dari 5 -  
Keseluruhan : 3 dari 5 
Harga : Rp 124.200,-  
Repurchase?No

4 komentar:

  1. kalo yang creamnya udah pernah coba kah sist?

    BalasHapus
    Balasan
    1. halo tamee kebetulan kalo creamnya aku belum pernah coba. baru emulsion sama serumnya aja :)

      Hapus
  2. sis, jenis kulitnya apa?
    Kira2 serum sama emulsion ini cocok ga buat kulit combi?

    BalasHapus
    Balasan
    1. kulitku tipe kombinasi sis, berminyak di t-zone tapi di pipi kering. Kalo aku sih cocok. Tapi di kamu aku kurang tau juga ya kan skincare itu cocok-cocokan. Maaf ya ga ngebantu

      Hapus